Translate This Web

Senin, 24 Agustus 2009

Cara Ngasih Comment di Blognya Pak Hasyim (spc for anak2 XI IA 3)

Ngasih comment di blog tu memang gampang banget, apalagi yang basicnya wordpress. Namun karena blognya pak hasyim, guru bahasa inggris kita tercinta ini pakai blogspot yang emang agak rumit, aku kasih tau caranya comment, kalau ada yang belum tau. Ini langkah-langkahnya

1. Buka blognya pak hasyim di http://tellexperince.blogspot.com
2.
Pilih salah satu artikel
3. Setelah terbuka, cari "Post Comment" di bawah artikel, lalu klik












4. Akan muncul pop-up seperti ini :




















5. Di kotak name, isi dengan format berikut Nama kelas.noabsen . Contoh Mr Y XI IA 25.100
6. Di kotak url, isi aja dengan spasi.







7. Isi kotak word verification (supaya kamu dianggap manusia, bukan komputer), lalu tekan "Publish Your Comment". Selesai sudah, tunggu hingga commentmu tampil

Gampang 'kan ? Ayo dipraktekkan, biar dapet nilai !

Sabtu, 22 Agustus 2009

Dapat Pahala Lewat Blog

Selain buat senang-senang dan cari uang, blog juga bisa jadi tempat cari pahala. Bagaimanakah caranya ? Teruskan membaca artikel ini.

Caranya gampang, cukup tulis saja sesuatu yang kamu ketahui, yang bisa kamu bagikan kepada orang lain. Entah itu tips, rumus, cara-cara, langkah-langkah, pengetahuan, dll, selama itu bisa berguna bagi orang lain, itu akan menjadi pahala bagimu.

Gampang 'kan ?

Minggu, 16 Agustus 2009

17 Agustus 1945 : Past and Now

*Sesungguhnya, kerja keras kita membangun Indonesia dan mempertahankan kemerdekaan, adalah sumber energi terbesar bagi Indonesia*

Besok, pukul 10 pagi, kita tepat merayakan 64 tahun kemerdekaan Indonesia dari bangsa-bangsa penjajah. Meskipun ada banyak serangan-serangan yang dilancarkan orang-orang Belanda pada tahun 1947-1949, semangat mempertahankan kemerdekaan menjadi salah satu alasan mengapa kita tetap merdeka hingga saat ini.

Upacara 17 Agustus, sebenarnya dilakukan untuk mengingatkan lagi tentang perjuangan orang-orang Indonesia terdahulu, untuk mengingatkan anak-anak muda saat ini, bahwa merekalah, merekalah yang akan meneruskan tugas mulia para pahlawan.

Sebelum kita masuk tanggal 17 Agustus 2009, mari kita berhenti sejenak dan renungkan apa yang sudah terjadi di Indonesia dulu dan sekarang, berdasarkan pengamatan saya :

Dulu, bersatu kita teguh bercerai kita runtuh
Sekarang, dimana-mana kita bercerai
Banyak yang jadi cuek, tanda persatuan mulai robek

Dulu, anak muda semangat nasionalismenya tinggi
Sekarang, biasa-biasa aja tuh

Dulu, kita sangat semangat mengisi kemerdekaan
Sekarang, kita malah loyo, kehilangan tenaga

Dulu, bangsa sendiri dipuja-puja setinggi langit
Sekarang, bangsa sendiri dicaci-maki, bangsa lain yang dipuja setinggi langit

Dulu, kita adalah bangsa yang mandiri
Sekarang, kita manja

Dulu, semua orang ingat dengan Pancasila dan Indonesia Raya
Sekarang, banyak kenal saja tidak

Dulu, dari Sabang sampai Merauke tetap Indonesia
Sekarang, ada OPM, ada RMS

Dulu, kita berdikari
Sekarang, berdikalin (berdiri di atas kaki yang lain)

Dulu, budaya sendiri dipertahankan
Sekarang, budaya asing dipuja-puja

Bung Karno, Bung Hatta, Jendral Sudirman, Diponegoro menangis, melihat kita...


Kita tidak perlu mencari siapa orang lain yang bersalah. Tidak perlu menyalahkan orang lain. Walau kita sendiri tidak bersalah, kita punya kewajiban untuk membantu merubah Indonesia ke arah yang lebih baik.

Dengan semangat 17 Agustus 2009, jadikan Indonesia baru, seperti yang ada di puisi ini :

Dulu, bersatu kita teguh bercerai kita runtuh
Sekarang, kita semakin bersatu

Dulu, anak muda semangat nasionalismenya tinggi
Sekarang, lebih tinggi

Dulu, kita sangat semangat mengisi kemerdekaan
Sekarang, lebih semangat

Dulu, kita adalah bangsa yang mandiri
Sekarang, kita bangsa yang menguasai dunia karena mandiri

Dulu, semua orang ingat dengan Pancasila dan Indonesia Raya
Sekarang, semua orang kenal dan tahu serta ingat

Dulu, dari Sabang sampai Merauke tetap Indonesia
Sekarang, tetap satu negara, Indonesia !

Dulu, kita berdikari
Sekarang, tetap berdikari

Dulu, budaya sendiri dipertahankan
Sekarang, budaya sendiri dipertahankan

Bung Karno, Bung Hatta, Jendral Sudirman, Diponegoro kini tersenyum, melihat kita...

SELAMAT ULANG TAHUN, INDONESIA TERCINTA, AKU SELALU MENCINTAIMU. MESKIPUN KAMU SUDAH 64 TAHUN, RASA CINTAMU TIDAK PERNAH BERKURANG PADA KAMI, TAPI JUSTRU KAMILAH YANG MULAI MENINGGALKANMU...

MAAFKAN KAMI, INDONESIA, KAMI BERJANJI UNTUK MEMBUATMU BANGKIT...

Lurus dan Rapatkan Shaf

Sejak kita masih SD, guru agama kita sudah mengajarkan bagaimana cara sholat yang benar. Saya yakin kita semua tahu bagaimana cara sholat yang benar, tapi ada satu hal sepele yang sering kali terlupa saat kita sholat berjama'ah : Lurus dan rapatkan shaf

Alhamdulillah, di sekolah saya, yang namanya Lurus dan Rapatkan Shaf sangat diperhatikan sekali. Pernah pada suatu kesempatan, sholat Idul Adha di sekolah saya tidak kunjung pada Takbiratul Ikhram karena shaf belum rapat. Di sekolah saya, budaya "Lurus dan Rapatkan" benar-benar diterapkan secara tertib, seperti peraturan tidak tertulis.

Namun di masyarakat, sering kita lihat banyak shaf yang tidak lurus dan rapat. Padahal sebelum shalat, imam selalu berkata : "Lurus dan rapatkan shaf, karena lurus dan rapatnya shaf termasuk salah satu bagian dari kesempurnaan shalat".

Nabi Muhammad SAW bersabda : “Benar-benar kalian luruskan shaf-shaf kalian atau (kalau tidak), maka sungguh Allah akan memalingkan antar wajah-
wajah kalian (menjadikan wajah-wajah kalian berselisih).” (HR. Al-Bukhariy no.717 dan Muslim 436))

Jadi, Lurus dan Rapatkan Shaf Kalian

Kamis, 13 Agustus 2009

Menghemat Waktu for Anak Sekolah

KEbetulan aku punya beberapa tips yang insya Allah berguna buat anak-anak SMA dan anak-anak sekolah lainnya, yaitu cara menghemat waktu. Coba praktekkan cara ini, semoga berguna buat menambah waktu mainmu dan blogging-mu...

1. Garap PR yang mudah begitu pulang sekolah = Ini tips paling gampang, dan paling ampuh, karena kita sering menyepelekan tugas yang mudah-mudah. PR yang susah garapnya dicicil = Kalau kita nyicil, akan lebih cepat selesai dan tentu jauh lebih menyenangkan.
3. Kerjakan soal-soal yang ada di bukumu sebelum yang lain mengerjakan = Ini bisa menghemat waktu untuk memahami soal-soal yang ternyata bisa kamu kerjakan sendiri, jadi kamu cuma perlu waktu untuk menanyakan apa yang kamu nggak bisa.
4. Kerjakan LKS = Pelajaran-pelajaran yang kira-kira gampang, kerjain aja langsung latihan soalnya yang kamu bisa, bisa menghemat hingga 1 jam waktumu saat 3 bulan ke depan.
















Ada tips lain ? Saya tunggu.

Minggu, 09 Agustus 2009

PSSI dan JFA : Guru Yang Kalah Dengan Muridnya

PSSI (Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia) adalah organisasi sepak bola Indonesia. Sedangkan JFA (Japan Football Association) adalah organisasi sepak bola Jepang.
Mungkin beberapa orang belum tahu, kalau pada awalnya JFA berdiri dengan berguru dengan PSSI. Mereka berguru kepada Indonesia ! Mulai dari cara bermain, pengorganisasian, sistem liga, dan lain-lain.

Namun apa yang terjadi ? Walaupun Indonesia adalah guru dari Jepang dalam hal sepak bola, prestasi Indonesia tertinggal sangat jauh dari Jepang. Indonesia hanya sekali lolos ke Piala Dunia, yaitu pada tahun 1938 di Perancis. Sedangkan Jepang berhasil lolos 3 kali ke Piala Dunia, yaitu 1998 di Perancis, 2002 di Jepang, dan 2006 di Jerman.
Di Piala Asia Jepang juga lebih baik. Jepang berhasil mejadi juara 3 kali, Indonesia belum pernah. Dalam ranking FIFA, mereka juga terpaut jauh. Jepang berada pada ranking 37, dan PSSI pada ranking 137.

Biarpun banyak kekurangan, timnas Indonesia berhasil mencapai banyak prestasi :
1. Indonesia pernah ikut Piala Dunia pada tahun 1938 (Ketika itu namanya Hindia-Belanda). Sedangkan Jepang baru ikut piala dunia pada 1998.
2. Saat ini Indonesia berada pada ranking 4 Asia Tenggara (Sumber : Fifa.com), mengalahkan Malaysia yang ada di ranking 5.
3. Indonesia berhasil masuk 80 besar dunia pada September 1998 (ranking 76).
4. Sejak April 1998, timnas Malaysia tidak pernah mampu melampaui prestasi timnas Indonesia.
Meskipun masih banyak kekurangan, namun prestasi di atas adalah pencapaian luar biasa putra-putra bangsa Indonesia

MAJU TERUS SEPAKBOLA INDONESIA !

Kamis, 06 Agustus 2009

Jangan Buka Keran Lebar-Lebar

Jangan berlebih-lebihan membuka keran air wudhu. Meskipun keran tidak
terbuka lebar, bila air sudah mencukupi, berwudhulah dengan air itu.
Jangan berlebih-lebihan. Tidak hanya untuk wudhu, untuk kegiatan
apapun yang membutuhkan air, gunakanlah dengan hemat.


Saat ini air semakin langka akibat kerusakan lingkungan. Karena
itulah, kita harus menghemat air. Dan salah satu cara paling efisien
dalam menghemat air : Gunakan seperlunya, simpan selebihnya.

Minggu, 02 Agustus 2009

Tidak Ada Alasan Untuk Tidak Bersyukur

Saya ingin menceritakan pengalaman saya. Suatu hari saya menulis sebuah daftar berisikan apa saja yang saya syukuri dari hidup saya. Yang membuat saya terkejut, daftar itu sangat panjang, mencapai lebih dari 4 halaman buku besar.

Apa hikmah dari pengalaman saya ini ?

Yang ingin saya katakan, sebenarnya hidup ini patut disyukuri. COba deh kamu tulis juga daftar apa saja yang kamu syukuri, kamu pasti akan menemukan bahwa daftar itu panjang, panjang sekali. Amat teramat sangat panjang, dengan syarat kamu mau jujur dengan dirimu sendiri. Kalau daftarmu itu cuma sedikit, pasti ada yang salah denganmu.

Jangan suka mengeluh dalam hidup ini, itu yang diajarkan ayah saya. Menurut beliau, kalau kita banyak mengeluh, justru kita akan semakin banyak menemukan hal-hal yang akan membuat kita mengeluh. Sebaliknya bila kita bersyukur, semakin banyak hal-hal yang membuat kita senang datang pada kita, sesuai dengan firman Allah SWT dalam Q.S Ibrahim ayat 7 yang artinya : Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu memaklumkan: "Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya adzab-Ku sangat pedih".

Karena itulah, tidak ada alasan bagi kita untuk tidak bersyukur. Sebanyak apapun masalah dalam hidup kita, nikmat yang diberikan Allah yang patut kita syukuri lebih banyak.

Bahkan, anda bisa membaca, bernafas, internetan saat ini adalah nikmat Allah SWT juga.

Text